XL Axiata (XL) memenuhi janji membundel komputer tablet PlayBook dengan layanan data mereka.
Produk tersedia di 14 XL Center yang ada di sembilan kota mulai Sabtu ini (16/7).
Sembilan kota itu ialah Jakarta, Bandung, Medan, Palembang, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Makassar dan Bali.
''Setelah lama dinantikan, PlayBook akhirnya dipasarkan juga di Indonesia. Tak ketinggalan, XL pun menghadirkannya dalam paket penjualan yang istimewa,'' kata Direktur Consumer Marketing XL Joy Wahjudi.
Operator seluler itu menawarkan PlayBook dengan harga mulai dari Rp4,9 juta, sudah termasuk layanan XL BlackBerry Full Service gratis selama tiga bulan.
Selain itu, mereka menjual pula fasilitas kredit dengan bunga 0% khusus bagi pengguna kartu Mandiri. Saat ini, jumlah pelanggan XL BlackBerry lebih dari 1,2 juta.
Untuk menjamin kualitas layanan, XL telah meningkatkan kapasitas bandwidth BlackBerry sebesar 1,6Gbps.
[http://www.mediaindonesia.com/mediagadget/index.php/read/2011/07/16/1954/5/XL-Pasarkan-PlayBook-di-Sembilan-Kota]
0 komentar:
Posting Komentar