PT XL Axiata Tbk mulai memberikan layanan data HotRod 3G+. Layanan ini memungkinkan pelanggan dapat menikmati data (video) streaming yang lebih cepat; semakin jarangnya SMS dan BBM yang pending sehingga pesan menjadi lebih jelas; dan layanan telepon seluler yang lebih jernih.
Presiden Direktur XL, Hasnul Suhaimi mengatakan, layanan untuk menyediakan data yang lebih canggih dan murah lebih memenuhi kebutuhan masyarakat.
"HotRod 3G+ merupakan bagian dari inisiatif XL untuk memenuhi kebutuhan masyarakat atas pengalaman berkomunikasi yang lebih baik," kata Hasnul di Jakarta, Jumat (4/11).
Sejumlah inisiatif telah dilakukan dalam era baru telekomunikasi yang lebih berbasis pada layanan data ini. Antara lain adalah meningkatkan kualitas jaringan yang mampu memfasilitasi kebutuhan akses layanan data dan internet yang cepat, mudah, murah, dan luas daya jangkaunya.
Dalam mendukung peningkatan kualitas jaringan, saat ini XL sudah didukung dengan ketersediaan infrastruktur BTS (Base Transceiver Station) sebanyak 26.245 BTS (2G/3G). Selain itu XL juga mengalokasikan pengeluaran investasi (belanja modal) sebesar 6 Triliun di tahun 2011, yang mana lebih dari separuhnya dialokasikan untuk mendukung layanan data.
Adapun untuk proses modernisasi jaringan ini juga sudah dilakukan sejak tahun 2009 dan pengerjaannya dilakukan berdasarkan prioritas kebutuhan pelanggan. Sejumlah kota bahkan hampir seluruh BTS-nya sudah ditingkatkan menjadi 3G, antara lain Medan dan Badung (Bali).
XL juga menghadirkan layanan jaringan inovatif 3,75 G. Layanan yang hanya ada di XL ini akan mampu menghantarkan pelanggan untuk lebih cepat, jelas, dan jernih dalam mengunduh/mengunggah data. Tidak hanya itu, melalui 3,75 G XL akan tetap mampu memberikan layanan dengan tarif murah.
[http://www.tribunnews.com/2011/11/04/xl-luncurkan-layanan-hotrod-3g]
0 komentar:
Posting Komentar