Salah satu produk seluler PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom), Telkomsel, mencatatkan kenaikan laba 12,5 persen pada triwulan III-2011.
Laba bersih Telkomsel naik 12,5 persen Year on Year (Yoy) dari Rp3,13 trilun menjadi Rp3,52 triliun.
Pencapaian ini didukung oleh peningkatan pendapatan operasional Telkomsel yang naik 7,4 persen dari Rp11,93 triliun menjadi Rp12,8 triliun. Sedangkan total biaya operasional naik 3,6 persen dari Rp7,67 triliun menjadi Rp7,95 triliun.
Direktur Utama Telkom Rinaldi Firmansyah menyatakan, pada Triwulan III-2011, Telkomsel sudah menunjukkan pertumbuhan yang semakin baik.
"Kami berharap sampai dengan akhir tahun pertumbuhannya akan semakin meningkat. Kami tetap optimistis bahwa Telkom akan terus berada pada posisi terdepan dari segi penguasaan pangsa pasar," demikian ungkap Rinaldi seperti dikutip dari keterangan tertulisnya kepada okezone, Jumat (28/10/2011).
Rinaldi mengimbuhkan, ke depannya, bisnis Telkom akan difokuskan kepada pengembangan broadband yang pertumbuhannya masih tinggi dengan tetap mempertahankan legacy business.
Pada triwulan III-2011 ini, layanan broadband Telkom naik signifikan dengan pertumbuhan 75,1 persen YoY dari 6,4 juta menjadi 11,2 juta orang. Rinciannya, pelanggan Speedy naik 42,7 persen dari 1,53 juta menjadi 2,18 juta orang; pelanggan Telkomsel Flash naik dari 4,3 juta menjadi 5,95 juta orang; dan layanan BlackBerry naik 431 persen dari 573 ribu menjadi 3,04 juta pelanggan.
[http://economy.okezone.com/read/2011/10/28/278/521700/telkomsel-catat-kenaikan-laba-12-5]
0 komentar:
Posting Komentar