Produsen ponsel Neofone dan operator seluler Bakrie Telecom meluncurkan bundling ponsel dengan tiga slot kartu (triple on) CDMA-GSM-GSM yang menyasar pasar lokal Bali.
Executive Vice President PT Bakrie Telecom Tbk Irfandi Firmansya mengatakan program ini sebagai bagian dari upaya mengintensifkan penetrasi pasar Esia di daerah pariwisata. "Selain itu untuk memperkuat kemitraan dengan vendor lokal," kata Irfandi kemarin.
Produk bundling ini dirancang sesuai kebutuhan pasar yang menginginkan dalam sebuah ponsel tertanam tiga kartu. Kata Irfandi saat ini sekitar 50% pelanggan Esia memiliki dua ponsel, dengan produk Neofone akan menjawab kebutuhan pelanggan.
Menurut Irfandi bentuk kemitraan dilaksanakan dengan Cellular World yang mempersiapkan ponsel, sedangkan Bakrie Telecom mendukung layanannya termasuk kesiapan jaringan dan berbagai bonus percakapan teleon yang memikat.
"Pilihan untuk memperkuat kemitraan lokal karena kami menyadari pentingnya peran rekan di daerah," ujarnya.
Menurut Irfandi mereka tahu persis kondisi pasar, keinginan konsumen, jalur distribusi dan peta persaingan di wilayahnya. Kemitraan itu, tambah dia, merupakan cerminan dukungan Bakrie Telecom untuk mitra-mitra lokal yang memiliki kesamaan semangat untuk mengembangkan daerahnya.
"Kami berharap ponsel ini mampu memperkuat penetrasi Esia di Bali dan bukan tidak mungkin untuk menerapkan bundling ini secara nasional," kata Irfandi.
Yusuf Ali dari pihak Neofone mengatakan selama perkenalan 2 pekan ini Neofone FN-9 telah terjual 1.000 unit dan ditargetkan selama sebulan ke depan mampu menjual 5.000 unit. "Kami sepakat dengan pihak Esia untuk mengembangkan program lebih luas lagi mencakup basis layanan Esia di Indonesia," kata Yusuf.
Telepon tersebut dirancang dengan sederhana dan khusus digunakan untuk keperluan berbicara atau menelepon, sehingga telepon selular dengan tiga kartu itu didukung baterai berkualitas baik, untuk talktime bisa sampai 16 jam sedangkan standby mampu bertahan tiga hari.
Ponsel ini terdiri dua slot GSM dan satu CDMA atau triple on yang termurah dan dilengkapi fitur seperti radio, kamera, bluetooth, layanan jejaring media sosial.
Dia menjelaskan meski tiga slot, namun pada telepon itu ditonjolkan CDMA, khususnya kartu Esia, yang bisa memperoleh gratis menelepon selama enam bulan.
[http://www.bisnis.com/infrastruktur/telekomunikasi/34175-esia-neofone-bundling-ponsel-3-kartu]
0 komentar:
Posting Komentar